Call for participants: Intensive Course in Peace Research (ICPR) 🗓

Call for participants: Intensive Course in Peace Research (ICPR) 🗓

Pusat Studi Agama & Demokrasi (PUSAD) Paramadina adalah lembaga otonom di bawah Yayasan Paramadina, Jakarta, yang melakukan riset dan advokasi dalam bidang sosial, politik, dan keagamaan. PUSAD Paramadina memiliki visi “memperkuat interaksi damai antara agama dan demokrasi di Indonesia.”

Mulai 2015, PUSAD akan menyelenggarakan “Intensive Course in Peace Research” (ICPR). Akan berlangsung selama 5 (lima) bulan dan dibagi ke dalam tiga tahap, kegiatan kursus akan meliputi ceramah dan diskusi di kelas, riset individual, penulisan paper individual, dan penerbitan.

ICPR diselenggarakan agar peserta didik: (1) Menguasai konsep, teori dan pendekatan akademis utama terkait konflik, kekerasan dan perdamaian; (2) Peka terhadap realitas konflik, kekerasan, dan perdamaian di sekitarnya dan dapat merisetnya secara akademis; dan (3) Menuliskan hasil riset dalam laporan yang dapat diterbitkan dalam penerbitan ilmiah.

Seluruh biaya kursus, dari akomodasi, riset lapangan, hingga bacaan pegangan, akan ditanggung PUSAD Paramadina. Seluruh proses ICPR akan diampu Ihsan Ali-Fauzi, Samsu Rizal Panggabean, Titik Firawati, Zainal Abidin Bagir, dan Syafiq Hasyim.

Peserta ICPR akan dibatasi hanya 15 orang. Selain akan diikuti peneliti muda PUSAD, terbuka kesempatan bagi pihak lain yang tertarik untuk menjadi partisipan.

Persyaratan:

● Berusia 21-30 tahun
● Memiliki komitmen penuh dan bersedia terlibat dalam seluruh rangkaian kegiatan kursus.

Surat dan Berkas Lamaran

Nyatakan keinginan Anda ke alamat ini intensivecourse@paramadina-pusad.or.id dengan lampiran berikut:

● Esai pendek (maksimal 200 kata) berisi pandangan mengenai konflik, kekerasan, dan perdamaian yang ada di sekitar dan bagaimana merisetnya.
● Esai pendek (maksimal 200 kata) mengenai apa yang diharapkan dari kursus.
● Pernyataan yang ditandatangani mengenai “Kesediaan Mengikuti Kursus Secara Penuh”.
● CV/riwayat hidup terbaru.

Jadwal Seleksi Peserta

● Batas akhir pengiriman surat dan berkas lamaran: 26 Januari 2015
● Rapat seleksi: 27-28 Januari 2015
● Pengumuman hasil seleksi: 30 Januari 2015

Kursus pertama akan dilaksanakan pada Kamis-Jumat, 05-06 Februari 2015 di Jakarta. Info dan keterangan lebih detail silakan unduh di sini –>

Silabus Kursus Intensif Riset Perdamaian

TOR Intensive Course I – revised

from to
Scheduled ical Google outlook